Ini dia Sepatu Berlian Paling Mahal se-Jagat, Harganya Bikin Bengong Bro...!!

Ada yang berbeda dari penampilan Nick Cannon saat membawakan acara 'America's Got Talent' belum lama ini. Suami Mariah Carey tersebut mengenakan sepatu bertatahkan berlian seharga Rp 24 Miliar. Wow!



Sepatu indah tersebut bukanlah sepatu biasa. Bertatahkan 14.000 berlian putih, total karat dari sepatu tersebut mencapai 340 karat.

Aksesori luar biasa tersebut diciptakan oleh Jason Arasheben, pemilik perusahaan berlian di Beverly Hills. Fakta lain menyebutkan bahwa ternyata sepatu tersebut diminta secara khusus oleh Nick.

"Aku jarang mendapatkan permintaan untuk membuat sepatu paling mahal di dunia. Ketika Nick mendatangiku tahun lalu, ia berkata ingin membuat sejarah dan ingin menjadi yang paling keren. Ia ingin menetapkan standar baru untuk berlian. 'Bagaimana kita bisa membuat sepasang sepatu paling mahal di dunia dan membuat final (America's Got Talent) ini spesial?'" ujar Jason saat diwawancara Women's Wear Daily belum lama ini.

Pada akhirnya, Nick dan Jason berhasil membuat keinginannya menjadi nyata. Sepatu tersebut tercatat dalam buku Guinness World Record sebagai sepatu termahal di dunia. 

(kmb/ron)




kabar silla 18 Sep, 2014


-
Source: http://digali.blogspot.com/2014/09/ini-dia-sepatu-berlian-paling-mahal-se.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com